Duta Putra Land Garap Proyek Seluas 200 Hektar

Jakarta – Duta Putra Land menggarap proyek Grand Duta City South of Jakarta di atas lahan seluas 200 hektare (ha). Seluruh unit tahap pertama di proyek tersebut terjual habis pada 30 September 2021. Grand Duta City South of Jakarta sendiri terdiri atas area kawasan pusat niaga, pusat gaya hidup, area komersial, dan residensial.
Managing director Duta Putra Land, Ali Soedarsono mengungkapkan bahwa saat ini ada peningkatan kebutuhan hunian yang besar dari masyarakat, khususnya dari milenial yang mendambakan hunian pertamanya untuk hunian masa kini dan untuk generasi mendatang. “Berangkat dari kebutuhan tersebut dan dari analisis perkembangan akses dan infrastruktur yang prospektif, kami memutuskan saat ini adalah saat yang tepat untuk mengembangkan Grand Duta City South of Jakarta, a New Smart and Integrated Township di kawasan selatan Jakarta,” ujar Ali dalam keterangan pers yang diterima oleh redaksi industriproperti.com
Ali menjelaskan bahwa kota mandiri tersebut akan memiliki 80 hektare area hijau yang tersebar di seluruh lahan. Grand Duta City South of Jakarta memiliki akses dari exit toll Pamulang JORR 2, exit toll Sawangan dan ke depannya melalui exit toll Bojong Gede tol Depok–Antasari (Desari) yang rencananya mencapai pembangunan Seksi III pada 2022. Bila sudah rampung, pembangunan tol akan berlanjut dan tersambung ke tol Bogor Outer Ring Road (BORR).
“Visi kami dalam mengembangkan Grand Duta City South of Jakarta adalah menyediakan suatu hunian berkualitas yang dapat memfasilitasi kebutuhan hidup para penghuni terutama di era new normal,” kata Ali Soedarsono.
Dia menambahkan, konsep pengembangan hunian lebih berfokus pada kehidupan modern, sehat dan flexible living. Hunian juga menghadirkan sebuah desain fasad rumah kontemporer modern dengan denah ruangan yang efektif dan efisien. Namun, tetap mengedepankan fungsi-fungsi sirkulasi udara dan pencahayaan yang baik. Selain itu dengan konsep flexible living, para penghuni dapat memiliki alternatif tata ruang yang dapat sesuai dengan kebutuhan para penghuni.
Terjual Habis
Menanggapi antusiasme masyarakat terhadap pengembangan kawasan ini, pada tanggal 30 September 2021, Grand Duta City South of Jakarta telah mengadakan acara Grand Product Knowledge dan pre-launching tahap I. Hanya dalam kurun waktu satu hari, seluruh unit tahap 1 di Grand Duta City South of Jakarta telah terjual habis.
Ali Soedarsono mengucapkan terima kasih kepada para agen, sales, dan konsumen yang telah memberikan support dan kepercayaan kepada Duta Putra Land. Alhasil, acara pre-launching kota mandiri di Selatan Jakarta ini dapat berjalan dengan sukses.
“Kami berharap Grand Duta City South of Jakarta dapat menjadi pilihan hunian yang akan membawa perubahan kehidupan yang lebih baik. Dan menghadirkan keharmonisan bagi para penghuni pada masa sekarang dan masa mendatang. Dan dapat mencerminkan tagline utama kami, Better Living for Generations,” ujar Ali Soedarsono.
Sebagai informasi, Duta Putra Land merupakan pengembang real estat yang telah eksis sejak tahun 1983. Perusahaan telah memiliki 35 portofolio proyek mulai dari perumahan, apartemen, komersial area, office tower, superblok, dan kota mandiri. Salah satu kelebihan dari lokasi proyek ini, yaitu sebagai kawasan selatan Jakarta yang menjadi primadona baru untuk hunian kalangan milenial. (ADH)