Begini Cara Merawat Perabotan dari Besi

Tren minimalis memang tengah merebak, namun bukan berarti benda di rumah bisa seragam bahan dasarnya. Pasalnya, beda bahan dasar, beda juga cara merawatnya.
0
1555
Ilustrasi Furniture Besi

Jakarta – Tren minimalis memang tengah merebak, namun bukan berarti perabotan di rumah bisa seragam bahan dasarnya. Pasalnya, beda bahan dasar, beda juga cara merawatnya. Perabot di rumah, bisa terbuat dari kayu, rotan, alumunium, besi, dan masih banyak lagi.

Apalagi perabotan dari besi, tentu sangat tidak sedap dipandang kalau sampai karatan dan merusak keindahan rumah secara keseluruhan. Oleh karena itu, berikut beberapa hal yang bisa dilakukan untuk merawat perabotan yang terbuat dari besi.

1. Bersihkan Secara Berkala

Tentu membersihkan secara berkala adalah hal yang lumrah dan wajib dilakukan pada perabotan dengan bahan dasar apapun. Apalagi kalau terbuat dari besi yang lama kelaman bisa menimbulkan karat.

Karena itu, usahakan membersihkan seminggu sekali untuk hasil yang maksimal. Selain itu, bersihkan dengan lap yang tidak terlalu basah, namun hanya lembap saja. Kalaupun terlalu basah, pastikan segera lap kering pada bagian furnitur dengan bahan besi.

2. Oleskan Wax Mobil

Untuk menjaga kilau dan permukaan furnitur besi, sebaiknya menggunakan wax mobil. Sebulan sekali, olesi dengan minyak mineral atau minyak bayi untuk menjaganya tetap mengkilap. Material ini sangat rentan pada lotion dan zat serangga. Karenanya, segera bersihkan furniture besi jika terkena noda dari kedua bahan yang mengandung zat kimia tersebut. Kalau perlu berhentilah menggunakan seprot nyamuk untuk memaksimalkan masa pakai furniture di rumah.

3. Bersihkan dengan Benar

Cara mencuci furnitur paling benar adalah dengan menggunakan air hangat dan detergen. Banyaknya detergen dan air yang akan digunakan dapat disesuaikan pada besar kecilnya furniture besi.

Saat membersihkan bisa menggunakan spons atau kain lap untuk menggosok cairan sabun ke seluruh bagian furniture besi. Selanjutnya bilas dengan air dingin dan pastikan tidak ada sisa sabun yang masih menempel pada bagian furniture besi. Kemudian keringkan furniture yang telah sesesai dicuci menggunakan lap kering dan diamkan dibawah sinar matahari supaya mengeringkan seluruh bagian.

4. Simpan di Lokasi yang Kering

Peralatan dari besi ini tidak mungkin terkena jamur ataupun menjadi makanan rayap, namun tetap saja sebaiknya menyimpan peralatan ini di tempat yang kering. Selain itu, letakkan peralatan terbuat dari besi di tempat yang terbuka luas.

Karena apabila disimpan di ruangan yang gelap maupun tertutup maka peralatan ini menjadi berbau tidak enak. Cara menyimpan yang benar ini tidak hanya membuat peralatan awet namun juga tidak akan menimbulkan bau yang kurang sedap. Ini akan membuat keluarga makin betah di rumah.

5. Cat Ulang Kalau Perlu

Cat ulang kalau memang diperlukan sekaligus untuk mengubah suasan rumah. Namun, pastikan mengecat ulang dengan cara yang benar. Misalnya, membersihkannya dengan cara yang benar dan pilihan cat yang benar pula. Cat menggunakan cat khusus besi dan cat penghambat karat pada furniture besi.

Namun sebaiknya, melakukan pengecatan furniture besi ini sebanyak dua kali atau dua lapis. Gunakanlah cat minyak untuk besi atau cat semprot yang ringan dan cepat kering. Lakukan pengecatan lapisan awal dan tunggu sampai kering sebelum melakukan pengecatan lapisan selanjutnya. (SAN)