REI Siap Pasok Hunian Personel Polda Bengkulu

0
1484

Jakarta – Pengembang yang tergabung dalam Persatuan Perusahaan Realestat Indonesia (REI) Bengkulu akan memasok 1.600 unit hunian bersubsidi bagi personel Polri yang bertugas di Kepolisian Daerah (Polda) Bengkulu. Untuk mendukung pembiayaan kredit pemilikan rumah (KPR) Bersubsidi, program ini akan menggandeng PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk selaku bank pelaksana.

Kerjasama tripartit ini diikat dengan Nota Kesepahaman (Memorandum 0f Understanding) tentang Penyediaan Perumahan bagi Personel Polri dan ASN Polri di Lingkungan Polda Bengkulu. Adapun penandatanganan Nota Kesepahaman itu telah diadakan pada Kamis, 25 Februari 2021.

“Kami siap memenuhi berapa pun kebutuhan perumahan bagi personel Polda Bengkulu. Saat ini yang sudah mendaftar untuk penyediaan perumahan memang baru 200 personel. Kami berharap selebihnya akan segera menyusul,” kata Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) REI Bengkulu, Yudi Darmawansyah, saat dihubungi industriproperti.com, Jumat, 26 Februari 2021.

Yudi menyebut, sesuai informasi, saat ini ada 1.600 personel di lingkungan Polda Bengkulu yang belum memiliki rumah. Mereka membutuhkan pasokan rumah bagi personel Polri dan ASN Polri.

Sesuai kesepakatan, pengembang anggota REI yang ikut serta dalam program ini bertanggung jawab menyediakan lahan serta membangun unit rumah bersubsidi sampai 100 persen untuk akad KPR Subsidi.

Sedangkan pihak Polda Bengkulu melalui Biro SDM Polda Bengkulu akan memfasilitasi personelnya yang berminat membeli rumah bersubsidi. “Polda Bengkulu juga berkewajiban mengusahakan pembayaran melalui juru bayar tempat tugas debitur yang baru apabila si debitur akan berpindah tugas di luar wilayah Provinsi Bengkulu,” demikian seperti dikutip dari Nota Kesepahaman itu.

Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Bengkulu Inspektur Jenderal Teguh Sarwono menuturkan, program ini menyasar personel Polda Bengkulu yang belum memiliki rumah. “Mudah-mudahan kedepan bisa memberikan fasilitas yang memadai untuk anggota. Saya harapkan program ini akan berkembang hingga ke tingkat Polres di lingkungan Polda Bengkulu,” sebut Teguh, usai menyaksikan penandatanganan MoU tersebut. (BRN)