Ini Syarat Jakarta Jadi Kota Global

0
1617

Senada dengan Eman, Chief Marketing Officer (CMO) Elevee Condominium Alvin Andronicus menyatakan, sisi barat Jakarta telah menjadi lokasi tujuan favorit bagi calon pembeli hunian. Utamanya adalah pengembangan properti dan hunian di kawasan berskala besar. Pasalnya, pengembangan skala besar memiliki kemampuan untuk mewujudkan hidup yang lebih berkualitas.

“Tempat tinggal terbaik adalah yang mampu menawarkan konsep back to nature. Pengembangan skala besar tentu lebih leluasa untuk menerapkan inovasi dari konsep tersebut. Value of live sangat mahal karena mampu menyuguhkan kualitas udara yang lebih baik, infrastruktur publik yang memadai, serta inovasi kebutuhan dasar secara paripurna,” kata Alvin.

Sebagai developer Elevee Condominium, imbuh Alvin, PT Alam Sutera Realty Tbk bertanggung jawab terhadap perbaikan kualitas hidup bagi penghuni maupun lingkungan sekitarnya. “Kami bertanggung jawab terhadap lingkungan yang lebih baik. Jadi, bukan hanya membangun, menjual, transaksi dan tinggalkan,” tukasnya.

Menurut Alvin, green development bukan hanya sebatas tagline. “Alam Sutera yang sudah eksis sejak 1994 silam, Pengembangannya harus sejalan dengan konsep green development, dan itu bukan hanya sebatas slogan belaka,” pungkasnya. (BRN)

Halaman Selanjutnya
1 2 3 4